Menyalahkan Tuhan ?
Pertanyaan yang selalu muncul saat terpuruk
Menyalahkan Tuhan ?
Jadi kali ini mungkin akan artikelnya
akan sangat berbeda karena ini bisa jadi ke curhat wkwk tapi dari cerita ini
semoga kaliaen kaliaen bisa ambil sisi baiknya aja yahh. Hal ini yang selalu berusaha
saya terapkan, saya ingin sedikit bercerita tentang masa kecil saya yang
mungkin cukup bisa di bilang broken home, dari yang melihat mama sakit dan
melihat papa yang membawa calon istri keduanya kerumah yang mungkin saya masih
umur 8 tahun dan anak umur 8 tahun tentu dong sudah bisa merekam semuanya
dengan baik dan sudah bisa tersimpan di memory sejujurnya dulu juga sempat gak
mau pacaran sama sekali dan berfikir juga buat gak nikah hehehe, tapi syukurnya
kenal Tuhan waktu smp jadi ada tempat berdoa, dan jujur ketika saya tumbuh
dewasa dan mulai menjalin relationship saya merasa jika saya memiliki trauma
karena gampang menyalahkan orang lain namun seiring berjalannya waktu saya jadi
sadar dan dari sini saya juga merasa tertarik untuk belajar psikologi karena
ingin menyembuhkan trauma masa kecil saya yang awalnya saya slalu menyalahkan
orang tua saya bahkan sampai menyalahkan Tuhan. Sampai suatu ketika saya sadar
bahwa semua yang terjadi di hidup saya adalah tanggung jawab saya, menyalahkan
orang lain itu percuma karena itu di luar kontrol kita dan kapasitas kita
sebagai manusia.Yang bisa kita lakukan hanya berfikir solusi dan memperbaiki
yang sudah terjadi, memang sebenarnya tidak segampang ngomong yahh, saya
sendiri masih sering jatuh bangun dan gampang terpancing saat dapat masalah
lagi, but you khow, lagi lagi kita harus berjuang walau kadang ada rasa titik
jenuh. Selain itu hal normal jika kita kadang mengeluh asal jangan merasa
terpuruk terus โ menerus, cari sisi positif atas hal yang tidak kita sukai
terjadi. Karena semuanya kembali lagi kepada diri kita dan bagaimana minsed
kita, kalau minsed kita terus negatif yang ada hidup kita terus negatif dan
lagi lagi kita jadi cape dan kehabisan energi, padahal harusnya energi kita di
gunakan untuk hal yang yang positif, contohnya melakukan hobi, menambah ilmu
baru penting juga agar bisa menambah nilai kita sebagai manusia, melakukan
refleksi apa kiranya yang belum sempat kita bisa lalukan sudah bermanfaat ka
kita untuk orang itu atau untuk diri kita sendiri apa kita sudah cukup
mencintai diri kita ?
Jadi hal yang paling harus kita ingat
semua yang terjadi adalah tanggung jawab kita karena kita hidup tentunya di
kasih akal dong, akal ini harusnya di gunakan secara maksimal biar bisa logis
dan kita tentunya bisa memilih dan harusnya mengusahakan hal mana yang ingin
dan tidak ingin terjadi di hidup kita, bukan menyalahkan orang lain apalagi
menyalahkan Tuhan.
Sekarang pertanyaannya mungkin ada
diantara teman - teman yang merasa hidup ku lebih berat dan menyalahkan Tuhan
mengapa menciptakan kita, yahhh tentu ada dan saya pun pernah seperti ini dan
mungkin juga sempat putus asa, tapi kembali lagi pikir kalau kita putus asa
memangnya masalah akan selesai ? orang akan peduli ? tidak, orang โ orang tidak
akan peduli dengan penderitaan kita.
Jadi buat kamu yang membaca artikel
ringkass ini hehe, tetap semangat dan berdoa seberat apapun masalahnya pasti
akan ada jalan keluarnya asal kita tetap mencintai diri kita dengan cara tetap
optimis dan melakukan perubahan besar dalam hidup kita bukan untuk di puji
orang lain tapi karena kita cinta dengan diri kita.
tinggalkan komentar qoutes yahh hehehe, thank u luf luf luf
Terkadang apa yang tak di inginkan bisa saja terjadi, seperti volume air di atas rata-rata ketika hujan melanda, naiknya debit air secara pesat sehingga mengakibatkan banjir dimana-mana. Cobaan bisa datang dari segala arah yang meliputi lingkungan, keluarga maupun diri sendiri. Sebaik-baiknya orang ialah dia yang mampu menetralisirkan masalah tersebut meski ia harus mengorbankan perasaan bahkan bisa membenci diri sendiri dan bertanya knp musti keberadaanku di lingkungan ini? knp ga di sana aja?.
BalasHapusTuhan tak akan membiarkan cobaan yang diberikan lebih dari batas kemampuan seseorang karna tuhan tau bahwa kita mampu melewati semua ujian yang diberi dan pastinya hadiahnya bisa berupa rasa bahagia, bersyukur akan kehadiran seseorang, atau bahkan tuhan menyiapkan jadiah yang lebih besar yang biasa di sebut โJannahโ ๐
Jadi bersabarlah karna kita semua sama (sama-sama bertarung melawan ketidak mungkinan yang bisa menjadi mungkin).
*setelah ๐ง pasti muncul ๐
kaya baca novel yach hahah
BalasHapusYahh gitulah, untuk menceritakan kisah harus beserta dengan apa yang di rasa jadi yahh gitu lahh hahha
HapusSesekali, aku pun ingin egois. Sebab menahan luka, membuatku hilang kendali akan tangis.
BalasHapusSesekali, aku pun ingin marah. Sebab menahan lelah, membuat lebamku makin memerah.
Sesekali aku ingin kamu mengerti. Bahwa aku juga manusia. Luka tak mungkin bisa aku lawan semua.
Aku pun butuh kamu, sebagai sosok yang menenangkanku kala luka tengah bertamu.